beda SHOP & DRIVE Solo dengan BSD Tangerang Selatan

Biasa menggunakan jasa dan layanan Shop & Drive BSD Tangerang Selatan Banten, kali ini mencoba Shop & Drive Solo Jawa Tengah.

Kalau Shop & Drive BSD :
# cek aki : ketinggian air aki, voltase & arus saat stater mesin, dan beban listrik maksimal.
# Laporan / hasil pengukuran disampaikan secara lisan.
# semir ban
# gratis, asal beli akinya di jaringan Shop & Drive se Indonesia

Kalau Shop & Drive Solo Jateng :
ternyata checklist-nya lebih banyak, dilaporkan secara tertulis dan GRATIS.

Sistem kelistrikan :
# battery = ok
# braket + terminal battery = ok
# beban stater = 10,81 Volt, nilai standart aman minimal 9 V
# pengisian tanpa beban = 14,05 V, std 13,5-14,8 V
# pengisian dg beban = 13, 80 V, std 13,0-14,8 V

Sistem pelumasan :
# oli mesin : fisik + level = ok
# minyak rem : fisik + level = ok
# minyak power steering, air wiper, air radiator, oli transmisi, gardan = checked ok

Sistem penerangan :
Lampu besar, senja, rem, sein depan belakang, hazard / bahaya, mundur = ok

Sistem peredam kejut :
Semir ban, kekencangan baut roda, tekanan angin ban = ok
Shock absorber depan, belakang, kanan, kiri = sudah lemah, bila ganti harganya 260rb/pc, merk geniune.

Filter / saringan :
# filter oli = ok
# filter udara = kotor, mengakibatkan performa mesin turun, boros bensin

Lain-lain :
# Karet wiper = sudah kaku
# nozle semprot wiper = ok

* KEREN *

Buat teman-teman yang pernah menggunakan jasa SHOP & Drive, silahkan berbagi pengalaman . . . :)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MUKTAMAR BLOGGER 2013 : KUMPUL MENDINGINKAN PIKIRAN

Cara Kalibrasi BB20 TROTEC Coating Thickness Measuring Instrument